Klasemen ISL

Klasemen ISL : 1.Sriwijaya FC(27-64) 2.Persipura(28-55) 3.Persiwa(27-49) 4.Persija(27-45) 5.Persiba(28-45) 6.Persela(29-44) 7.Pelita Jaya(28-41) 8.Persib(28-40) 9.Mitra Kukar(27-35) 10.Persisam(27-33) 11.Persidafon(26-33) 12.PSPS(27-32) 13.Arema(29-31) 14.PSMS(28-30) 15.Gresik Utd(27-30) 16.Deltras FC(26-24) 17.PSAP(27-24) 18.Persiram(26-24)

Selasa, 05 Juni 2012

Persib Siap Balas Kekalahan

Pelatih Persib, Robby Darwis menginstruksikan para pemainnya untuk bisa menjaga emosi saat Persib akan menjalani laga kandang melawan Persisam, Rabu (6/6). Hal itu karena, pertandingan mungkin akan berjalan dengan tensi tinggi mengingat Persib sangat ingin membalas kekalahan yang terjadi di Samarinda pada putaran pertama Liga Super Indonesia 2011-2012. Saat itu Persisam mengalahkan Persib dengan skor 2-1.

“Saat ini permainan kami sudah bagus, tapi laga melawan Persisam akan berjalan dengan tensi tinggi. Pemain diharapkan untuk tidak terprovokasi seperti apa yang telah terjadi pada pertemuan pertama di Samarinda,” ujarnya saat ditemui seusai sesi latihan Persib di Lapangan Siliwangi Bandung, Selasa (5/6).

Ia menyatakan, semua pemain sudah siap bertanding walaupun Marcio Souza dan Haryono tidak bisa bermain karena terkena akumulasi kartu. “Tidak ada strategi khusus yang akan diterapkan, saya percayakan semua pada anak-anak. Kami akan bermain seperti biasa, berusaha terus menyerang selama pertandingan,” katanya.

Selain Marcio Souza dan Haryono, Nasuha juga belum bisa diturunkan karena masih dibekap cedera. Dalam latihan tersebut, Airlangga Sucipto terlihat masuk dalam line up dan diduetkan dengan Along. (pikiranrakyat)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar